2 Orang Siswa SMAN 1 Sabu Barat Mewakili Kabupaten Sabu Raijua Sebagai Calon PaskibrakaTingkat Provinsi NTT
Seba, HSSB. Berdasarkan surat Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Nusa Tenggara Timur Nomor.BKBP.Kesbangpol2/001.02.400/2023 Perihal Pemanggilan Diklat Pasukan Pengibar Bendera Pusaka 17 Agustus Tingkat Provinsi NTT.
(foto bersama:ALVI, Marlin(purna), Pembina OSIS, Maria, Wenny(purna))
Alvi Denovang Lesiangi (Putra) dan Maria Angelina Bara Rody (Putri) adalah kedua putra putri terbaik SMAN 1 Sabu Barat lebih umumnya Sabu Raijua yang terpilih mewakili Sabu Raijua Sebagai Calon Paskibraka Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Tahun 2023. Hal Ini Merupakan suatu kebanggaan khususnya bagi SMAN 1 Sabu Barat yang berhasil mengutus kedua orang siswa tersebut. hal ini tidak secara instan di peroleh karena mereka harus menjalani seleksi secara berkala dari tingkat sekolah, Kabupaten dan Provinsi.
Peristiwa besar ini menjadi hal yang menginspirasi bagi siswa SMAN 1 Sabu Barat agar kedepannya bisa terus mempertahankan segala prestasi yang telah diraih oleh kakak kelasnya.
Pada Kesempatan yang sma Alvi biasa disapa pada media ini mengatakan rasa haru dan bangga bisa mewakili SMAN 1 Sabu Barat Khususnya dan Sabu Raijua Umumnya dalam Pasukan Pengibar Bendera Pusaka 17 Agustus Tingkat Provinsi NTT. Ia Menambahkan akan menjaga nama baik keluarga, sekolah dan kabupaten mulai proses karantina hingga akhir hayat.
(foto bersama:Nona (Purna) ALVI, Marlin(purna), Pembina OSIS, Maria, Wenny(purna))
Kepala SMAN 1 Sabu Barat Melkianus Adrianus Bessie, S.Pd Kepada Media ini mengucapkan terima kasih kepada tim seleksi dan panitia tingkat provinsi yang sudah berusaha keras sampai datang secara langsung ke Sabu Raijua untuk melaksanakan seleksi. Terpilihnya kedua siswa tersebut tidak terlepas dari kerja keras, latihan dan doa dari orang-orang terdekat tambahnya. ini menjadi momen bersejarahbagi SMAN 1 Sabu Barat karena tahun 2023 SMAN 1 Sabu Barat mengirim 29 calon paskibraka, 27 orang tingkat kabupaten dan 2 orang untuk tingkat provinsi(rr).